Sabtu, 21 Juni 2014

Cara Membuat Masker Tomat

Masker Tomat
Manfaat masker tomat untuk menghilangkan jerawat serta mengatasi kelebihan minyak di wajah
Merawat kecantikan wajah dengan bahan yang alami pastilah lebih aman daripada menggunakan bahan kimia. Walaupun efek yang dapat dirasakan akan tampak lebih lama. Namun untuk jangka panjangnya pasti lebih aman.

Penggunaan masker alami sebagai salah satu contoh perawatan kulit wajah sudah sangat umum, dengan semakin banyaknya produk yang dijual di toko kosmetik, maka hampir semua lapisan masyarakat bisa melakukan perawatan dengan masker sendiri di rumah.

Untuk menghemat biaya dan juga memperhatikan faktor keamanan, mengapa anda tidak mencoba untuk membuat masker sendiri dari bahan yang sudah disediakan sendiri oleh alam. Contohnya seperti membuat masker yang terbuat dari buah tomat.

Buah tomat mudah sekali didapatkan dan memiliki manfaat yang besar pula. Hampir semuanya sudah tahu bahwa khasiat buah tomat bagi wajah adalah untuk menghilangkan jerawat, mengontrol minyak yang berlebih dan menjaga kelembapan wajah.

Cara Membuat Masker Tomat


Untuk membuat masker dari buah tomat, anda tidak perlu khawatir akan mengalami kesusahan. Mari kita simak cara membuat masker dari buah tomat :

1. Siapkan terlebih dahulu buah tomat yang sudah matang dan masih segar 1 buah. Lalu cuci hingga bersih.

2. Setelah itu iris kecil-kecil dan masukkan ke blender untuk dihaluskan. Beri sedikit air agar hasilnya agak kental.

3. Setelah diblender, tomat yang sudah halus itu sudah siap dilumurkan ke seluruh wajah anda.

4. Jangan lupa, sebelumnya bersihkan terlebih dahulu wajah anda dengan susu pembersih dan toner, baru kemudian lumurkan tomat yang sudah dihaluskan tadi.

5. Tunggu hingga masker mengering. Mungkin ini membutuhkan waktu hingga 30 menit.

6. Jika masker sudah kering, bersihkan wajah dengan air hangat.

7. Setelah itu basuh wajah dengan air dingin atau bisa juga dengan air es. Ini gunanya adalah untuk menutup pori-pori.

8. Lakukan rutinitas ini sebanyak 2 kali dalam seminggu. Maka akan terasa hasilnya, wajah anda terbebas dari jerawat dan minyak pada wajah juga terkontrol.

Itulah tips membuat masker dari buah tomat. Lihat juga artikel tentang cara membuat masker bengkoang dan masker kentang. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar